PROFILKU

Junaida, nama yang sangat unik di berikan kedua orangtuaku. Aku lahir pada tanggal 31 mei 1995 di daerah Tapanuli Selatan (Muara Sipongi). Sekarang aku bersekolah di SMA Unggulan CT Foundation. Aku terlahir dari keluarga yang sederhana dan penuh keharmonisan, tapi sekarang keluargaku sudah tidak lengkap lagi karena ayahku sudah pergi untuk selamanya meninggalkan kami semua.
 

Dulu aku merasa tanpa seorang ayah disisiku itu pasti akan penuh kesedihan, ternyata dugaanku itu bisa diiyakan. Setiap aku melihat temanku dipeluk ayahnya air mataku jatuh beriringan di kelopak mataku. Dulu awalnya ibuku tidak tahu bagaimana nantinya aku melanjutkan sekolah kejenjang yang lebih tinggi tetapi tanpa kusadari ada seorang yang dermawan yakni bapak Chairul Tanjung membangun sekolah gratis di daerah Medan bagi anak yang kurang mampu. Aku mesuk kesekolah itu yak ni RAM (Rumah Anak Madani) dengan mengikuti beberapa seleksi. Setelah 3 tahun di RAM, bapak Chairul Tanjung mendirikan lagi sekolah Unggulan CT Foundation dikompleks RAM itu juga dan pastinya untuk anak-anak kurang mampu (miskin) dan diikuti banyak seleksi, dan akhirnya aku masuk juga kesekolah itu. Sekarang aku sekolah di SMA ini sangat berkeinginan untuk membahagiakan orang tuaku nantinya setelah sukses.

PEMANFAATAN TIK DI SEKOLAHKU

TIK (Tekhnologi Informasi dan Komunikasi) sangatlah mempunyai makna dan manfaat bagi kehidupanku sehari-hari di sekolah ini. Dulunya aku tidak mengerti banyak tentang TIK, tapi sekarang aku bisa memanfaatkan TIK sebaik mungkin.
 
TIK di sekolahku digunakan untuk mencari pelajaran-pelajaran yang lebih banyak dan luas di Internet. Karena di sekolahku menggunakan Free Wifi jadi bisa dengan mudah untuk mencari berbagai ilmu positif dari Internet. Manfaat lainnya TIK juga digunakan untuk memasang iklan di Intrnet sehingga dapat menghasilkan uang. Tapi di sekolahku memanfaatkan TIK hanya dalam hal-hal positif saja tidak dalam hal-hal negatif.

;;